Esensi yang Enggan dicari



(Doc. Google)

Karya Hera Fitria Nuriana, Mahasiswi Hukum Keluarga


Lampu temaram galib di jerambah malam
Menggerus lilin penuh romansa yang kini karam
Memagut pendar yang tersaji partisi awam
Sebab efisiensi kadang memang diperhitungkan 
Tetap, eksotika pilihan di tuan-tuan diri menyelam
Esensi masih mengantri gundukan nasi atau tongkat sakti?
Atau ia bersemayam di kotak perhiasan ibu di lemari?

Ada tamu, kata siapa saja di bilik ini.
Akurasi mata lebih terbaca tanpa jabat tangan dalam pertemuan
Bercengkrama,  esensi lampu temaram.
Rekonsiliasi hari ini membuahkan separuh sunggingan
Tampaknya menghianati haha hihi kemarin sore

Agaknya serius...
Sudah pelik...?
Memalingkan arti yang terlalu inti
Dari hati yang separuh kambuh berdiri

0 Komentar